Thursday 5 December 2013

KUE LAPIS SURABAYA

Bahan :
  • 30 butir kuning telur
  • 2 butir putih telur
  • 300 gr gula pasir
  • 120 gr tepung terigu
  • 20 gr susu bubuk
  • 350 gr margarin (lelehkan)
  • 1/2 sdt vanili
  • 1 sdm rum tak beralkohol
  • 1 sdm pasta coklat
  • 100 gr selai stroberi 
Cara Membuat :
  • Kocok kuning telur, putih telur, dan gula pasir hingga halus
  • Masukkan tepung terigu, vanili, dan susu bubuk, aduk dengan spatula hingga rata
  • Tambahkan margarin dan rum sambil terus diaduk hingga rata
  • Bagi adonan menjadi 2 bagian, tambahkan coklat pasta pada satu bagian adonan, lalu aduk rata
  • Bagi 2 adonan putih, adonan menjadi 2 putih dan 1 coklat
  • Siapkan 3 loyang dengan ukuran yang sama, olesi margarin dan taburi dengan terigu
  • Tuangkan masing-masing adonan ke loyang
  • Panggang dalam oven hingga matang (-/+ 30 menit)
  • Angkat, tiriskan
  • Susun menjadi 3 lapis dengan kue coklat di tengah dan olesan selai stroberi di setiap lapisannya
  • Sajikan

No comments:

Post a Comment